Home » » Review Film: 'Fast & Furious 8' (2017)

Review Film: 'Fast & Furious 8' (2017)

Written By Unknown on Sunday, May 21, 2017 | 9:00:00 PM


Sekuens aksi 'Fast & Furious 8' sebombastis yang kita harapkan, tapi elemen yang menyatukan adegan-adegan aksi tersebut lumayan menjemukan.
 
“One thing I can guarantee... no one's ready for this.”
— Cipher

Setelah apa yang mereka lakukan dalam film-film sebelumnya, khususnya 3 film terakhir, franchise Fast & Furious identik dengan sekuens aksi yang ridiculously spectacular dan untuk film-film selanjutnya, franchise ini seperti punya kewajiban untuk melewati batas kegilaan yang bisa mereka capai. Kegilaan bermobil dengan Fast & Furious sama dengan yang dilakukan Tom Cruise dengan Mission: ImpossibleFast & Furious 8 atau yang di beberapa negara punya judul alternatif The Fate of the Furious, menawarkan sesuatu yang lebih besar, lebih bombastis, dan lebih konyol, hingga kita akan selalu tergoda untuk bertanya "bagaimana mereka melakukannya?" ketika menyaksikan sebuah sekuens aksi. 



Namun di waktu kita tidak menyaksikan hal tersebut — yang relatif banyak mengingat durasi filmnya yang mencapai 2 jam 16 menit, kita juga mungkin seringkali ingin bertanya "kapan adegan aksi berikutnya?". Tentu saja, sebagai penonton kasual, saya juga sangat menikmati sekuens gila semacam "mobil-mobil zombie" atau "mobil vs kapal selam". Tak banyak film yang mampu menyuguhkan set pieces seseru ini. Pertanyaan tadi mungkin bisa disebut sebagai testamen atas betapa seru adegan aksinya, namun kita juga bisa memakainya sebagai testamen atas betapa menjemukannya elemen yang menyatukan adegan-adegan aksi tersebut. 

(Catatan: Oh, tanpa bermaksud mengabaikan bayi imut yang mencuri perhatian (nanti anda akan tahu) dan mendiang Paul Walker, konsep "family" yang dibawakan kali ini sedikit cringy.)

Banyak yang menyebut bahwa kita tak perlu berpikir untuk menonton film seperti ini; bahwa plot tak penting. Penulis naskah langganan Fast & FuriousChris Morgan mungkin juga mendengarnya dan oleh karenanya ia tak begitu peduli dengan penulisan skrip asal bisa memberi benang merah seadanya antara stunt yang satu dengan stunt yang lain. Plot boleh jadi tak penting, namun ia harus bisa mengikat kita. Dan saya pikir, level keterikatan kita dengan Fast & Furious 8 sama "kuat"-nya dengan Fast & Furious 4. Iya, yang itu. 

Film ini dibuka dengan sekuens yang lumayan simpel tapi tak kalah luar biasa. Dom (Vin Diesel) dan istrinya, Letty (Michelle Rodriguez) sedang liburan di Kuba yang tampaknya sekarang menjadi surga macho yang dipenuhi dengan mobil klasik dan wanita berpakaian mini. Ketika tahu bahwa sepupunya berurusan dengan rentenir, Dom melakukan apa yang harus dilakukan Dom: memacu mobil dengan tambahan NOS. Namun kali ini dengan arah mundur dan dalam kondisi dilalap api! 

"Apapun mobilnya, yang penting adalah siapa yang di balik kemudi," ujar Dom. Yeah, hanya Dom yang bisa melakukannya. 

Bulan madunya terganggu saat Dom bertemu dengan Cipher (Charlize Theron), teroris siber yang bermaksud merekrutnya untuk melakukan misi jahat. Apa yang bisa membuat Dom membelot dan mengkhianati rekan-rekannya yang sudah disebutnya sebagai KELUARGA? Cipher memegang kuncian besar yang nanti akan terungkap. Misinya berskala global, melibatkan alat mata-mata "God's Eye" dari film sebelumnya serta kode luncur nuklir. 

[mantan] Rekan-rekan Dom kemudian direkrut menjadi agen pemerintah oleh Mr Nobody (Kurt Russell) dan ajudannya Little Nobody (Scott Eastwood), karena menurut mereka hanya rekan Dom yang bisa mencari Dom, dan jika Dom ketemu, Cipher juga akan ketemu. Plot utamanya hanya ini, namun meski kita bisa menebak akhirnya, ada beberapa poin plotnya yang relatif tak begitu predictable, which is a good thing for this kind of movie

Dengan begitu banyaknya tokoh, hanya sedikit yang bisa dilakukan untuk karakter mereka dalam sebuah film. Kita bertemu kembali dengan Roman (Tyrese Gibson), Parker (Ludacris), Ramsey (Nathalie Emmnuel), Hobbs (Dwayne Johnson) serta Deckard Shaw (Jason Statham) yang sekarang berpindah kubu. Di kebanyakan waktu, saat tidak menggerakkan plot, mereka melontarkan celutukan, ledekan, atau one-liner. Namun para pemerannya memang punya daya tarik tersendiri. Saya cukup menikmati ledek-ledekan antara Dwayne Johnson dengan Statham yang seperti berlomba untuk mendapat pengakuan siapa yang lebih macho, padahal franchise ini sudah memberikan prediketnya pada Vin Diesel. 

Saat adegan aksi, Fast & Furious 8 mengganti persnellingnya ke mode maksimal. Anda pernah melihat ratusan mobil berkonvoi di jalanan kota dalam kecepatan tinggi? Adegan terbaiknya adalah ketika Cipher mengendalikan ratusan mobil tanpa sopir dan menjadikannya pasukan zombie untuk mengejar satu mobil. Berbagai macam mobil tumpah, bergerombol, bertabrakan, dan terjun bebas tak terkendali. Untuk set piece berskala masif ini, sutradara F. Gary Gray (The Italian Job, Straight Outta Compton) menyajikan ketegangan yang membuat saya berdebar-debar meski belum sekelas intensitas yang diberikan Justin Lin untuk adegan melarikan brankas dalam Fast Five. Yang sedikit underwhelming adalah adegan pamungkas yang seharusnya lebih spektakuler, dimana mobil-mobil jagoan kita berpacu di atas es yang tipis sembari dikejar oleh kapal selam di bawahnya. Lebih seru menyaksikan adegan Dwayne Johnson dan Statham melarikan diri dari penjara. 

Dalam konteks film aksi, Fast & Furious 8 adalah film yang digarap dengan terampil. Efek spesialnya bagus dan ia menampilkan balapan, tabrakan dan ledakan yang anda harapkan dalam sebuah film berjudul "Fast" & "Furious" yang mungkin punya subjudul "Fiery" & "Ridiculous". Namun ini adalah feature film, dan kita butuh sesuatu untuk menyambungkan keempat titik ini dengan kompeten, bukan? Produk akhir dari sekuens aksi lebih dari sekedar parade spesial efek, melainkan juga elemen intrinsik seperti intensitas. But you know what? The last film made $1.5 billion at box office, and at this point, this franchise is unstoppable. 





Sutradara F. Gary Gray
Penulis Chris Morgan
Pemain Vin Diesel, Dwayne Johnson, Jason Statham

sumber : ulasanpilem.com

0 komentar:

Post a Comment

Artikel Terpopular

Kategori

Histats